Success isn't something that just happens - success is learned, success is practiced and then it is shared. Give thanks to the LORD. Alhamdulillah.....

Rabu, 05 Juni 2013

SWING TRADING.

Swing trading adalah cara trading yang memanfaatkan ayunan harga yang biasanya terjadi pada periode waktu antara 2-3 hari sampai dengan 2 minggu.

Pada keadaan bullish Swing Trading dilaksanakan dengan memanfaatkan titik pembalikan (bottom reversal/swing low) dari sebuah koreksi dari suatu rally terjadi sebelumnya dan selanjutnya membuat rally yang baru menuju titik pembalikan (top reversal/swing high)) yang menandakan bahwa rally baru tersebut berakhir.

Pada keadaan bearish Swing Trading dilaksanakan dengan memanfaatkan titik pembalikan dari suatu rally (top reversal/swing high) menuju kebawah sampai dengan adanya titik pembalikan yang baru (bottom reversal/swing low).

Demikian selanjutnya keadaan ini dapat dilakukan berulang-ulang.


Sasaran Swing Trading.

- Memanfaatkan gerakan “swing” yang terjadi dalam beberapa hari.
- Sabar menunggu dalam beberapa hari sampai target tercapai.
- Gerakan Swing terjadi dlam hitungan hari.
- Memanfaatkan dana untuk keperluan transaksi lainnya.
- Money dan risk management sangat penting.

Swing Trading dan Pasar.

Swing Trading dapat dipergunakan dalam jenis pasar manapun:
- Saham.
- Index.
- Forex.

Time Frame.

Long term (digunakan oleh para akademisi untuk penelitian):
- Yearly Chart.
- Monthly Chart.

Intermediate term (dipergunakan oleh investor dan swing trader):
- Weekly Chart.
- Daily Chart (Pilihan utama Swing Trader).
- Short term (digunakan oleh TA/intraday trader).
- Hourly Chart.
- Intra Day Chart.

Sebagai trader kita berurusan dengan siapa?

- Kita tidak punya urusan dengan perusahaan.

- Kita berurusan dengan pasar:
- Pembeli.
- Penjual.
- Greed.
- Fear.

Tidak ada komentar: